Selasa, 22 Januari 2013

Perumpamaan Semut Hitam dan Semut Merah


Di sebuah pohon besar, hiduplah semut hitam. Jumlah mereka sangat banyak. Ada yang besar dan ada juga yang kecil. Tetapi, di antara semut-semut hitam itu, ada seekor semut merah. Semut merah itu terlihat sangat berbeda. Namun, walaupun berbeda semut hitam tetap menyayangi semut merah. Semut merah itu terlihat sangat berbeda dibandingkan dengan semut lainnya karena perbedaan warna yang dimilikinya sangat mencolok. Mereka selalu hidup rukun.
     
Jika menemukan makanan, mereka selalu membawanya bersama-sama agar terasa lebih ringan. Suatu hari, semut merah menemukan sepotong kue di jalan. Ia pun bergegas memanggil semua semut hitam. Setelah berkumpul, mereka segera membawa sepotong kue itu ke sarangnya. Semut-semut itu bekerja sama sehingga kue itu terasa ringan.

Setibanya di sarang, mereka makan kue bersama-sama. Sampai sekarang mereka tetap hidup rukun. Mereka selalu bersalaman ketika bertemu. Mereka juga bekerja sama dalam melakukan pekerjaan.


Kita juga harus belajar bekerja sama agar dapat saling membantu. Bekerja sama dapat dilakukan dengan mengerjakan sesuatu secara bersama-sama agar dapat meringankan beban pekerjaan. Asalkan kita bekerja sama secara positif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar